Jaringan Internet 4G dan 5G Terbaik

                         Pixabay.com

Jaringan Internet yang baik akan memberikan kesan terbaik untuk sekadar berselancar di dunia Internet. Banyak sekali hal yang perlu kita tangani dengan online. Apalagi zaman sekarang perlu internet cepat karena hidup serba cepat.

Jaringan yang cepat saat ini masih 4G untuk wilayah Indonesia. Padahal di Negara lain sudah banyak yang mengakses jaringan internet 5G. Apakah mahal atau tidak jikalau kita memakai jaringan super cepat satu ini?

Tentunya akan sangat menguras kuota internet. Belajar berhemat mulai dari sekarang. Apalagi sekarang musim pandemi Covid19, di mana orangorang sudah banyak yang hilang pekerjaan. Karena sebagian perusahaan menutup usahanya, atau malah bangkrut.

Kembali lagi pada jaringan 4G dan 5G yang sudah terkenal dan mendunia. Banyak sekali orang berbondong-bondong untuk mengakses internet yang cepat. Tidak mungkin internet diburu kalau tidak ada keuntungan di dalamnya.

Mampukah kita sebagai warga Negara Indonesia yang baik membeli kuota internet di saat jaringan sudah 5G?

Menurut hemat pribadi, jaringan yang cocok dengan kantong anak muda adalah dikisaran 3G dan 4G. Jika sudah lebih dari itu, mungkin mereka akan berpikir dua kali untuk menggunakannya. Apakah semua internet perlu untuk dirubah ke 5G?

Menurut penulis, internet cepat itu perlu, namun yang lebih penting adalah sesuaikan dengan kebutuhan kantong kita. Kalau lebih banyak pengeluaran daripada pemasukan, alhasil nanti repot untuk membeli kebutuhan lainnya.

Jaringan 5G sangatlah penting bagi para pengusaha kaya raya yang berkutat di dunia internet. Karena hal itu sangatlah penting bagi usaha mereka. Namun kalau dipakai wong deso, ya tidak perlu mungkin untuk menggunakan jaringan 5G. 

Untuk itu, jaringan 4G masih menjadi pilihan yang tepat dan ekonomis. Daripada kita hanya pokus beli kuota, lebih baik beli beras untuk dimakan. Iya kan. 

Namun kalau praktisi internet misalkan kita mempunyai blog website youtube dan akun lainnya yang berguna dan menghasilkan. Maka hal itu sangat penting untuk menunjang usaha. Beda lagi jika hal itu hanya untuk main game yang tidak menghasilkan.

Berikut hitung-hitungan penulis dalam menganalisa perkembangan jaringan 4G dan 5G.

1. Mahal

Untuk sekelas 4G sebenarnya masih lumayan. Tidak murah dan tidak terlalu mahal. Namun kalau pakai jaringan 5G maka rasa mahal itu akan dirasakan.

2. Smartphone Canggih

Biasanya, kalau sudah menggunakan jaringan 4G dan 5G, pasti harus punya smartphone yang di atas harga sejuta. Kalau di bawah harga tersebut, jangan harap bisa mengakses jaringan 5G.

3. Masih Belum Rilis

Kalau di Indonesia jaringan 5G masih belum beredar. Mungkin jaringan internet seperti itu butuh biaya yang besar. Jadi harus tahan dulu dan sesuaikan dengan budge Negara.

Itulah tiga kendala yang perlu diperhatikan dalam penggunaan jaringan 5G di Indonesia. Semuga opini ini bermanfaat, dan sampai jumpa. Di karya selanjutnya.

                          Pixabay.com



See you

Opini Pribadi

Kunjungi link ini : Download

3 comments for "Jaringan Internet 4G dan 5G Terbaik"

Post a Comment